Para pecinta kopi sejati tentunya sudah tidak asing lagi dengan beberapa nama brand mesin espresso terkemuka, dan mesin espresso Astoria Greta adalah salah satunya.
Astoria Greta merupakan mesin pembuat kopi manual yang kerap kali ditemukan di berbagai café, restoran, maupun coffee shop. Ukurannya yang kecil juga menjadikannya sangat pas sebagai mesin espresso rumahan atau kantoran yang dapat menemani hari-hari anda.
Selain ukuran yang mungil, terdapat pula beberapa fakta unik lainnya tentang Astoria Greta, sehingga membuatnya amat dikenal di kalangan para pecinta kopi. Apa saja fakta unik yang dimaksud? Berikut merupakan beberapa diantaranya :
- Merupakan jenis coffee maker manual
Mesin espresso Astoria Greta merupakan salah satu diantara sekian banyak mesin pembuat kopi yang masih mengandalkan mekanisme manual.
Metode ini cenderung memerlukan banyak tahap dalam proses pembuatan secangkir kopi. Mulai dari menuang air hingga menaruh espresso. Dalam beberapa jenis mesin, filter kopi pun kadang diperlukan.
Kendati demikian, mesin pembuat kopi manual memiliki beberapa kelebihan sendiri ketimbang coffee maker otomatis. Selain harganya yang murah dan hemat tempat, rasa kopi dari mesin ini cenderung bisa dikreasikan, sehingga seorang barista berpengalaman dapat membuat kopi yang rasanya tidak kalah dengan mesin pembuat kopi otomatis.
- Cocok digunakan di coffee shop berukuran sedang
Ukurannya yang kecil menjadikan Greta bisa digunakan sebagai mesin pembuat kopi pada kedai kopi kecil maupun sedang, atau bagi anda yang baru memulai usaha warung kopi.
Proses pengoperasian mesin ini put tidaklah sulit, karena komponen internal mesin ini telah didesain sedemikian rupa agar memenuhi standar pembuatan kopi terbaik. Bodi Greta terbuat dari bahan besi, dengan plastic food grade sebagai material untuk menyalurkan air dalam proses brewing.
Boleh dibilang, Greta merupakan mesin pembuat kopi mungil serbaguna, dan sangat cocok digunakan untuk para barista baik professional maupun semi-profesional. Semua fitur diatas juga memuat mesin ini sebagai salah satu mesin espresso terbaik yang ada.
- Brand asal Italia
Greta merupakan mesin pembuat espresso hasil karya Astoria, yang merupakan produsen berbagai merk mesin kopi asal Italia.
Astoria sendiri berdiri pada tahun 1969. Selama lebih dari 50 tahun, perusahaan ini telah memproduksi berbagai jenis mesin kopi terkemuka. Beberapa diantara hasil karyanya bahkan telah dipamerkan dalam ajang World Latte Art Championship (WLAC) serta World Coffee in Good Spirits Championship (WCIGS).
Dengan selalu berfokus pada produksi mesin kopi, Astoria menjadi salah satu perusahaan coffee maker ternama di dunia. Hal ini dibuktikan dengan dibukanya kantor cabang perusahaan ini di berbagai negara seperti Perancis dan Rumania. Selain itu, Astoria juga kabarnya berencana membuka kantor baru di Rusia.
Semua fakta unik tentang mesin espresso Astoria Greta tentunya akan menambah pengetahuan anda tentang dunia kopi, dan mungkin akan menjadi pertimbangan dalam memilih mesin pembuat kopi terbaik.